Perencanaan Perlengkapan dan Perbekalan Dalam Kegiatan Pendakian

 

Sumber : pinterest.com

GUBUKBERKISAH.MY.ID- Perencanaan perlengkapan dan perbekalan merupakan hal yang penting dalam kegiatan pendakian, khususnya medan gunung hutan.

Materi perencanaan perlengkapan dan perbekalan merupakan tahapan paling dasar yang harus diketahui oleh siapapun individu agar dapat melakukan kegiatan di alam bebas dengan baik.

Resiko kegiatan di alam terbuka memiliki potensi bahaya yang lebih, maka untuk mencegah hal buruk terjadi, materi perencanaan perlengkapan dan perbekalan harus dikuasai.

Kegiatan alam bebas merupakan wajah suatu perjalanan yang cukup memberikan makna bagi hidup itu sendiri. Banyak ilmu dan pengalaman yang bisa diambil dari kegiatan alam terbuka.

Tujuan akhir dari perjalanan adalah kembali dengan selamat sampai di rumah. Pada artrikel ini akan diuraikan beberapa hal yang memiliki kaitan dengan perencanaan dan perbekalan :

Perlengkapan Perjalanan

1.       Tahap awal adalah memindai dan melakukan survei medan yang akan dihadapi.

2.       Memastikan tujuan perjalanan yang dilakukan.

3.       Durasi waktu perjalanan.

4.       Keterbatasan kemampuan fisik.

5.       Hal khusus pribadi (obat,dll)

Setelah kita mengetahui apa yang harus diperhatikan, kita memilih perlengkapan yang sesuai dengan kebutuhan perjalanan. Prinsip dalam perencanaan perjalanan adalah maximum weight in minimum utility.

Peralatan Dasar meliputi alat masak, makan, minum, tidur, obat, alat pergerakan.

Peralatan khusus meliputi kamera, buku, alat tulis.

Peralatan tambahan meliputi bantal, kelambu, alat navigasi.

Peralatan dasar untuk medan gunung hutan adalah sebagai berikut :

1.       Sepatu.

2.       Kaos kaki.

3.       Semir.

4.       Minyak komando.

5.       Celana lapang.

6.       Baju lapangan.

7.       Sarung tangan.

8.       Topi rimba.

9.       Poncho/mantol.

10.   Pisau.

11.   Golok tebas.

12.   Matras.

13.   Kompor lapangan.

14.   Alat masak.

15.   Alat makan minum.

16.   Vedples.

17.   Senter.

18.   Kompas maupun alat navigasi lain.

19.   Obat pribadi.

20.   Sepatu.

21.   Pakaian ganti.

22.   Carrier.

 

Sedangkan untuk perbekalan, hal yang harus dipertimbangkan adalah lama waktu perjalanan, beban aktivitas, kendala medan yang mungkin dihadapi, dan cuaca.

Perbekalan logistik diperkirakan mampu mencukupi kebutuhan tubuh manusia selama melakukan perjalanan.

Untuk mendapatkan hasil yang lebih akurat, ada baiknya untuk menghitung kalori masuk dari setiap bahan makanan yang dibawa.

Sediakan juga makanan cepat masak, seperti ransum militer maupun roti tinggi serat untuk menutupi resiko kemungkinan medan basah.

Terakhir, penuhi selalu kebutuhan air. Pastikan pada saat merencanakan perjalanan dapat melakukan pemetaan sumber air, baik dari stok yang dibawa maupun mata air yang bisa dimanfaatkan. ***

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.